Klub-Klub HIMAKOM

Klub COMMIC

Klub Commic adalah organisasi yang mewadahi minat dan bakat mahasiswa Ilmu Komunikasi Unair di bidang fotografi. Kegiatan hunting foto bersama sering diadakan oleh anggota dari klub ini.

 

Klub Commpor

Klub ini menjadi selingan dan hiburan untuk mempersatukan mahasiswa Ilmu Komunikasi Unair dari berbagai angkatan, bahkan para alumni dan dosen, dengan berbagai aktivitas olahraga. Klub ini sering mengadakan latihan rutin futsal pada malam hari.

 

Klub COCO

Mahasiswa Ilmu Komunikasi Unair yang ingin mendalami bakatnya di bidang desain grafis dapat melakukannya bersama dengan klub ini. Klub COCO banyak beraktivitas di laboratorium grafis gedung B FISIP Unair untuk latihan desain rutin dengan program kerja utama membantu proses layout majalah internal HIMAKOM.

 

Klub PURE

Mahasiswa Ilmu Komunikasi Unair yang tertarik di bidang public relations atau kehumasan dapat mengembangkan minatnya di klub ini. Mereka sering mengadakan pertemuan rutin mingguan dan mengelola media sosial milik HIMAKOM dengan nama OMDO (Online Media Division).

 

Klub Peeping Comm

Klub ini adalah tempat yang cocok bagi para kritikus dan pengamat film. Para mahasiswa Ilmu Komunikasi Unair klub ini biasa berkegiatan di mini theatre gedung A FISIP Unair untuk melakukan screening dan diskusi secara rutin.

 

Klub SEO

SEO singkatan dari Student Event Organizer adalah klub bagi mahasiswa Ilmu Komunikasi Unair yang ingin belajar dan mendalami proses kreatif pembuatan event. Hampir seluruh acara besar di jurusan diambil alih oleh klub ini.

 

Klub ROCS

ROCS atau Radio On Campus dengan tagline “the brilliant sounds of yours” adalah klub yang rajin mengadakan siaran setiap jam istirahat di laboratorium gedung B FISIP Unair. Selain itu, mereka juga banyak mengadakan training bagi mahasiswa Ilmu Komunikasi Unair yang tertarik di bidang siaran dan program radio.

 

Klub AV

Mahasiswa Ilmu Komunikasi Unair yang tertarik di bidang sinematografi dapat menggabungkan diri dalam klub Audio Visual. Mereka secara rutin berproduksi dan memamerkan karya pada acara puncak tahunan, Banjir Karya.

 

Klub KOMA

Klub ini merupakan jurnalistik sekaligus reporter bagi seluruh kegiatan kemahasiswaan dalam lingkup Ilmu Komunikasi Unair. Mereka secara berkala menerbitkan majalah cetak, online, dan aktif melakukan peliputan langsung di lapangan melalui media sosial.

Share